Maret

04

 2022

Jaga Keseimbangan Pantai, Tanam 1000 Pohon Mangrove

 diskominfo
 1106
 04-Maret-2022


Dalam rangka menjaga keseimbangan kehidupan di lingkungan sekitar pantai, serta menjaga wilayah pantai, dilakukan penanaman   pohon mangrove secara serentak di 17 kabupaten di Jawa Timur, antara lain Lamongan, Bangkalan, Pameksan, Sampang, Sumenep, Banyuwangi, Jember, Ponorogo, Tulungagung, Trenggalek, Tuban, Gresik, Pasuruan, Probolinggo, Situbondo, Malang, dan Blitar,  Jum’at (4/3). 

Di Kabupaten Lamongan penanaman mangrove dilakukan di pesisir  pantai Kecamatan Brondong, dipimpin oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi. Bersama tokoh masyarakat dan generasi muda setempat  Pak Yes melakukan penanaman 1000 pohon mangrove.

Bertindak selaku Pembina apel sebelum pelaksanaan penanaman mangrove, Pak Yes mengungkapkan hutan mangrove ini memiliki beberapa fungsi diantaranya sebagai penahan air arus laut  yang mengikis daratan pantai, juga  sebagai penyerap karbon dioksida (CO2) yang ada disekitar kita dan sebagai tempat hidup biota laut.

“Dengan rusaknya hutan mangrove maka hilang sudah fungsi tersebut. Karenanya, penanaman pohon mangrove akan terus dilakukan oleh pemkab Lamongan untuk memperbaiki ekosistem dan konservasi laut,” ujar Pak Yes. 

Pak Yes menambahkna, selain penanaman mangrove yang tidak kalah pentingnya adalah memberikan sosialisasi kepada masyarakat dengan informasi yang benar tentang pentingnya hutan mangrove, sehingga ke depan perilaku masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitar pantai akan terbentuk.

“Reboisasi penanaman mangrove, tata ruang yang baik, dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan terus kita laksanakan dengan semangat dan kita jalankan secara kontinu,” tambah Pak Yes.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan Video Conference (Vidcon) Bupati Yuhronur dengan  Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto. Dalam vidcon tersebut Pak Yes melaporkan kegiatan yang dilakukan pada hari tersebut juga kegiatan yang dilakukan sebelumnya yakni penanaman sejumlah  57.000 pohon di pesisir pantai sepanjang 47 KM. 

Sementara itu, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Nurcahyanto , mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Bupati Lamongan dan berharap kegiatan penanaman pohon mangrove untuk terus di lakukan dan dipelihara bersama masyarakat agar nantinya mendapatkan hasil. 

Turut dalam kegiatan tersebut Komandan Kodim 0812 Lamongan, Kapolres Lamongan serta Kepala OPD terkait.

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN
Dinas Komunikasi Dan Informatika

Kontak

Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
diskominfo@lamongankab.go.id
(0322) 321168

Pengunjung

Hari Ini 0
Kemarin 0
Minggu Ini 0
Minggu Lalu 0
Bulan Ini 0
Bulan Lalu 0
Tahun Ini 0
Semua 0
#LamonganMegilan
© Dinas Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Lamongan 2023