DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA

Kategori berita

Penguatan Kemitraan Di Kampung KB dan Pemberdayaan Kampung KB dalam Rangka Penurunan Stunting

Pagi ini, selasa 7 juni 2022 bertempat diruang pertemuan dinas Pèngendalian penduduk dan keluarga berencana Kabupaten Lamongan, kantor perwakilan bkkbn propinsi jawa timur menggelar kegiatan penguatan kemitraan dikampung kb dan pemberdayaan dikampung kb dalam rangka penurunan stunting.Kepala dinas ppkb, drg. Fida Nuraida, M.Kes. pada sambutannya mengatakan bahwa kampung kb dikabupaten lamongan ada 111 kampung kb dan merupakan kampung kb terbanyak ditingkat nasional. Beliau mengatakan bahwa pada saat ini kampung kb tidak hanya mengatur urusan kb atau alat kontrasepsi saja., tetapi juga pemberdayaan keluarga dan masyarakat dengan melibatkan lintas sektor.Diharapkan dengen keterlibatan lintas sektor konvergensi antar program hingga desa/kelurahan dapat menurunkan stunting.Sementara itu kepala dinas pemberdayaan masyarakat dan desa kabupaten lamongan menyampaikan bahwa dana desa pada masing masing desa dapat dialokasikan untuk kegiatan penurunan stunting dengan jumlah masing masing desa tidak sama tergantung jumlah keluarga yang beresiko stunting. Selain itu drs. Zamroni yang sebelumnya menjabat di dinas koperasi menitipkan pesan pada para kepala desa yang hadir agar selalu berinovasi dalam membangun desa khususnya dalam percepatan penurunan stuntingSelain dari dinas pemberdayaan masyarakat dan desa, pada kesempatan itu juga disampaikan materi tentang pengolahan dan pemilihan bahan pangan bergizi yang disampaikan dari dinas kesehatan.Sedangkan materi lainnya yaitu dari kantor perwakilan bkkbn propinsi jawa timur. Disampaikan bahwa pemberdayaan masyarakat dikampung kb salah satunya yaitu DASHAT yaitu dapur sehat atasi stunting. Tujuan dibentuknya Dashat yaitu meningkatkan kualitas gizi masyarakat, dalam rangka mempercepat upaya penurunan stunting melalui pendekatan konvergensi Kampung KB di tingkat desa/kelurahanAcara dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. Hadir pada acara kepala OPD, ketua.pokja/kepala desa dan penyuluh keluarga berencana.

Selengkapnya
Kampung KB Deketagung Juara II

Memperingati Hari Keluarga Nasional ke XXIX tanggal 29 Juni 2022, Bidang Pengendalian Penduduk Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur menetapkan juara yang dimana Sebelumnya sudah dilakukan penilaian.Proses Penilaian Lomba sendiri dilaksanakan oleh lintas sektor (UNESA dan DP3AK) pada 25 April - 13 Mei 2022 terhadap 7 Kampung KB yang telah ditetapkan sebagai nominasi.Hasil dari penilaian tersebut, Kampung KB Desa Deketagung Kecamatan Sugio terpilih sebagai juara II Pemilihan Kampung KB Percontohan.Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Lamongan mengucapkan selamat kepada Kampung KB Desa Deketagung yg telah memproleh prestasi sebagai Juara II dalam pemilihan Kampung KB Percontohan.

Selengkapnya
BUPATI LAMONGAN LAUNCHING LAMONGAN MENUJU ZERO STUNTING

        Dalam rangka memperingati Hari Jadi Lamongan ke 453 dan Hari Keluarga Nasional yg ke 29 Dinas PPKB pada tanggal 31 Mei 2022 bertempat di Gedung Pertemuan Gajah Mada Lantai 7 menyelenggarakan Lounching Lamongan menuju zero stunting dan pengukuhan Bunda Genre Kecamatan sebagai duta penurunan stunting serta Rakor dan Komitmen bersama TPPS, Tokoh agama dan mitra kerja Lamongan. Dihadiri oleh Bupati Lamongan, Wakil Bupati Lamongan, Forkompimda, Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Persit, Ketua Bhayangkari, Kepala Dinas terkait, Camat Se-Kab, Ketua PKK Kecamatan Se-Kab, Kepala Puskesmas Se-Kab, Kepala KUA Se-Kab, Korwil PPKB kec, Kades dan Ketua PKK Desa, TPK dan mitra kerja lainnya.         Acara diawali dgn Pengukuhan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan sebagai Bunda Genre Kecamatan menjadi duta penurunan stunting oleh Ibu Hj. Anis Kartikawati, S.Kep. Ners sebagai Bunda Genre Kabupaten Lamongan, dilanjutkan penandatangan Komitmen bersama para Kepala OPD dan pemangku kepentingan terkait. Kemudian Penyerahan secara simbolis bantuan Pulsa kepada Tim Pendamping Keluarga (dari Nakes, kader PKK dan Kader Kb). Dan Launching Lamongan menuju zero Stunting ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Lamongan.         Dalam sambutannya Bupati Lamongan Bpk Dr. H. Yuhronur Efendi, MBA memberikan penekanan tentang penting sinergitas, koordinasi dan kerja semua sektor kesehatan maupun non kesehatan. Selanjutnya Wakil Bupati Lamongan Bpk. KH Abdul Rouf sebagai Ketua Tim Percepatan penurunan stunting Kabupaten Lamongan menyampaikan telah dibentuk Tim Pendamping keluarga (TPK) sebanyak 1.036 dengan anggota semuanya berjumlah 3.108. Juga menjelaskan tentang tugas dan fungsi TPPS serta tugas TPK. Apabila semua OPD, pemangku kepentingan, TPPS dan TPK dapt menjalankan tupoksinya dan bekerja sama dengan baik, harapan Lamongan menuju zero stunting dapat dicapai.

Selengkapnya
Lamongan Masuk Nominasi Kampung KB Tingkat Jawa timur Kategori Kabupaten/Kota

       Kampung KB desa Deketagung, kecamatan Sugio, mewakili kabupaten Lamongan dalam seleksi kampung KB tingkat Jawa timur kategori kabupaten/kota.       Dari 24 kampung KB terpilih 4 kampung KB, yaitu 2 dari kabupaten Kediri, kabupaten Magetan dan kabupaten Lamongan.       Menurut Ali Imron, ketua tim penilai, dari 4 nominator tersebut akan dipilih 3 kampung KB terbaik.       Menurutnya, maksud diadakannya penilaian ini untuk meningkatkan kualitas kampung KB. "Kampung KB harus berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat," ujarnya.       Sementara itu, menurut Kades Deketagung, Mujiono, kampung KB di desanya berdiri sebulan setelah dirinya dilantik sebagai Kepala Desa, tepatnya pada 18 Desember 2018.       Menurutnya, meskipun usia Kampung KB desa Deketagung relatif baru, namun telah dipercaya dari berbagai pihak.Telkom telah menggelontorkan dana sebesar 1 milyar berupa alat medis dan ambulan.       Selain itu juga dipercaya Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWS) untuk mengelola lahan seluas 38,2 hektar yang dijadikan sebagai tempat wisata.Menurutnya kerjasama itu melibatkan Pemerintah Desa, Bumdes (Badan Usaha Milik Desa) dan swasta."Kebetulan pengusahanya asli desa Deketagung," ujarnya.

Selengkapnya
Bupati Lamongan Hadiri Apel SiagaTim Pendamping Keluarga (TPK) Bergerak

     Bupati Lamongan DR.H.Yurohnur Efendi, MBA, menghadiri apel siaga Tim Pendamping Keluarga (TPK) di ruang Command Center gedung pemda pada Kamis, 12 Mei 2002.      Acara yang diselenggarakan secara virtual berpusat di Subang Jawa barat ini, juga dihadiri oleh Forkompinda Kabupaten Lamongan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten, Dinas/ Instansi terkait, ormas keagamaan, organisasi profesi dan perwakilan TPK PKB/ PLKB.       Kegiatan apel ini bertujuan untuk meningkatkan komitmen Tim Pendamping Keluarga dalam sebuah "gerakan pendampingan keluarga" sebagai upaya percepatan penurunan angka stunting di Indonesia.

Selengkapnya
Deket Agung Masuk Nominasi Kampung KB Jatim

Desa Deketagung Kecamatan Sugio masuk nominasi lomba Desa Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Percontohan tingkat Provinsi Jawa Timur. Ali Imron, Ketua Tim Penilai Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Jatim menyampaikan itu dihadapan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat melakukan Kunjungan Lapangan di Guest House Lamongan, Selasa (10/5).“Desa Deketagung Kecamatan Sugio Kabupaten Lamongan menjadi salah satu desa dari tiga desa di Jawa Timur yang menjadi nominator berdasarkan hasil desk audit profil kampung KB tahun 2022,” ucap Ali Imron yang sekaligus Dosen Universitas Negeri Surabaya.Menurut Ali Imron, selain melakukan penilaian, pihaknya juga akan melakukan pembinaan terhadap pengelolaan kampung KB yang diharapkan bisa menjadi miniatur BKKBN untuk mendekatkan Program Bangga Kencana agar bisa diakses oleh masyarakat dengan mendatangkan beberapa layanan.“Lomba ini juga menjadikan Kampung KB semakin tangguh sehingga dampak positif sosial dan ekonominya dapat dinikmati masyarakat,” imbuhnya.Mendengar kabar tersebut Bupati Yes mengungkapkan, ini seiring dengan peningkatan SDM yang semakin sadar akan pentingnya pengelolaan dan manajemen desa. Dimana menurutnya terdapat 111 kampung KB di Kabupaten Lamongan yang terus dibina kualitasnya.Bupati juga menjelentrehkan, banyak desa di Lamongan yang memiliki potensi luar biasa yang bisa dikembangkan, salah satunya Desa Deketagung yang terbukti telah mengukir prestasi diantaranya Juara I Lomba Kampung KB tingkat Kabupaten Lamongan, Juara Harapan Favorit Lomba Kampung Tangguh tingkat Kabupaten Lamongan, dan Juara Genre tingkat Kabupaten Lamongan.“Seperti pemanfaatan Sendang Bawono untuk menjadi destinasi wisata. Selain untuk wisata juga dimanfaatkan untuk budidaya ikan yang hasilnya bisa dikonsumsi masyarakat sehingga bisa menanggulangi stunting. Selain memanfaatkan wisata sendang, pihak desa juga memanfaatkan pekarangan seluas 2 hektar yang dipenuhi pohon buah untuk dijadikan objek wisata,” tuturnya.Terpisah, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kabupaten Lamongan dr Fida Nurfaida menuturkan, sebuah kampung/desa harus memiliki syarat untuk bisa lolos menjadi kampung KB percontohan, diantaranya kampung KB harus memiliki prospek yang bagus baik dari segi desa wisatanya sudah berkembang, dari segi manajemennya juga sudah terbentuk dengan baik, para kader PPKBD dan Sub PPKBDnya juga bisa diajak kerjasama dengan baik.Hadir dalam kesempatan tersebut Sekda Moh Nalikan, Ketua TP PKK Lamongan Anis Yuhronur Efendi serta kepala OPD terkait. Acara dilanjutkan dengan peninjauan dilapangan bersama dengan tim penilai propinsi.

Selengkapnya