KECAMATAN BRONDONG

Kategori berita

Tracing PMI Desa Sedayulawas

Rabu, 19 Mei 2021Bapak kapolsek, dan Ramil dan Satpol PP Kecamatan Brondong melaksanakan Tracing terhadap Pekerja Migran Indonesia ( PMI ) bersama Kepala Desa Sedayulawas. Ini untuk mengantisipasi penularan Virus Corona. PMI Desa Sedayulawas diwajibkan menjalani Karantina di rumah masing-masing dan tetap dianjurkan melaksanakan Protokol Kesehatan Covid-19.

Selengkapnya
Luar Biasa, Bupati Lamongan menerima Laporan Hasil Pemeriksaan dengan Predikat WTP lima kali secara beruntun

Luar Biasa, Bupati Lamongan menerima Laporan Hasil Pemeriksaan dengan Predikat WTP lima kali secara berturut turut. Pemerintah Kabupaten Lamongan kembali menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2020 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), LHP diserahkan oleh Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Propinsi Jawa Timur Joko Agus Setyono dan diterima langsung oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Selasa (11/05/2021) di Kantor BPK Perwakilan Propinsi Jawa Timur. 

Selengkapnya
Apel Pengamanan Malem Takbiran

Apel malem takbiran di polsek Brondong (12/5) pelaksanaan kegiatan monitoring pengamanan malem takbiran di wilayah Kecamatan Brondong serta menghimbau masyarakat untuk tidak melaksanakan takbiran keliling yang mengudang keramaian namun melaksanakan malem takbiran dilaksanakan di Masjid, Mushola atau pun dirumah dengan menerapkan protokol kesehatan

Selengkapnya
Kabar duka mendalam kepergian Bpk H Fadeli SH MM

Innalillahi wa innalillahi roji'un, Pemerintah Kecamatan Brondong turut berduka cita mendalam atas kepergiaan Bpk H. FADELI SH.MM Bupati Lamongan Periode 2010-2015 dan 2016-2021, semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT dan keluarga yang di tinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.

Selengkapnya
Kunjungan Presiden RI

Dalam kunjungannya ke Pusat Pemasaran dan Distribusi Ikan (PPDI) Brondong Kabupaten Lamongan, Kamis (6/5) dalam kunjungan nya Presiden RI meninjau lokasi TPI Brondong serta berdialog dengan Nelayan setempat. Selain peninjauan lokasi TPI, Presiden RI memberikan bantuan sembako terhadap masyarakat Nelayan

Selengkapnya
Pentasharufan 1 Desa 3 Mustahik

Brondong, 3 Mei 2021Penyaluran bantuan Pentasharufan 1 Desa 3 Mustahik dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Brondong oleh Ketua Baznas Kabupaten Lamongan. Pentasharufan ditujukan pada Mustahik yakni orang-orang yang berhak menerima Zakat di lingkungan Kecamatan Brondong. Setiap Desa ada 3 Orang Mustahik yang berhak menerimanya.

Selengkapnya