PUSKESMAS SAMBENG

UPAYA PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN PENYAKIT DIARE

Nogoatisari - Puskesmas Sambeng mengadakan kegiatan Penyuluhan Diare dalam rangka upaya pencegahan dan pengenadlian penyakit diare di wilayah kerja puskesmas sambeng. (22 Juni 2022). Ibu Nuru Istikharoh, S.ST selaku pemateri mengingatkan kepada masyarakat di wilayah setempat agar berhati-hati khususnya dalam menghadapi musim hujan yang membuat masyarakat rentan terserang berbagai penyakit, termasuk diare. 

“Untuk mencegah diare, masyarakat harus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS),” 

PHBS tersebut diantaranya adalah mencuci tangan dengan sabun sebelum makan dan sesudah buang air besar, mengkonsumsi makanan dan minuman yang benar-benar dimasak. Jika mengkonsumsi es batu, hendaknya dipastikan es batu terbuat dari air yang sudah masak. Lalu, jaga stamina tubuh dan konsumsi makanan bergizi.

Ia mengatakan, apabila terjadi diare, tindakan pertama yang harus dilakukan adalah pencegahan dehidrasi dengan meminum oralit dan zink yang tersedia di Puskesmas dan dapat diperoleh secara gratis. Namun jika diare terus berlanjut, sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter atau ke Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

Puskesmas juga sudah memiliki beberapa tenaga surveilans, yakni tenaga pendeteksi awal atau informan awal yang menginformasikan apabila terjadi peningkatan kasus. Tenaga surveilans akan memberitahukan kepada pihak internal Puskesmas termasuk Kepala Puskesmas.

Dari situ, Kepala Puskesmas dapat berkoordinasi dengan tenaga kesehatan, tenaga promosi kesehatan, pengelola obat Puskesmas, dan lainnya, untuk menghadapi kasus yang muncul di masyarakat. Kepala Puskesmas dapat pula melibatkan Camat, Kades/Lurah, dan lainnya untuk membantu menyampaikan himbauan penerapan PHBS di masyarakat.

Untuk mengajak masyarakat menerapkan PHBS, Puskesmas Sambeng juga terus melakukan sosialisasi melalui berbagai cara, termasuk dengan menggunakan spanduk yang dipasang di berbagai wilayah. “Kita harapkan masyarakat dapat menerapkan PHBS untuk mencegah berbagai penyakit, termasuk diare,” pesannya.