PUSKESMAS SAMBENG

SOSIALISASI DAN PENYULUHAN ISPA

Puskesmas Sambeng melaksanakan kegiatan Sosialisai dan Penyuluhan Penyakit Infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) di Desa Pamotan dengan Narasumber yaitu Ibu Endang Suwarsih, S ST.

Infeksi saluran pernapasan akut atau ISPA adalah infeksi yang terjadi di saluran pernapasan, baik saluran pernapasan atas maupun bawah. Infeksi ini dapat menimbulkan gejala batuk, pilek, dan demam. ISPA sangat mudah menular dan dapat dialami oleh siapa saja, terutama anak-anak dan lansia. Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini dapat mengedukasi atau memambah wawasan kepada masyarakat tentang penyakit ispa.

ISPA Disebabkan Oleh :

  1. Bakteri atau virus
  2. Lingkungan rumah :
  3. Pencemaran udara dalam rumah
  4. Ventilasi rumah
  5. Kepadatan hunian rumah
  6. Pencemaran Udara
  7. Asap rokok

Tanda dan gejala ISPA :

  1. Batuk Pilek
  2. Sesak Napas
  3. Nafsu makan menurun
  4. Sakit Kepala
  5. Sakit Tenggorokan

ISPA dapat ditularkan melalui air ludah, darah, bersin, udara pernapasan yang ,mengandung kuman yang terhirup oleh orang sehat ke saluran pernapasannya.

Hal yang harus diperhatikan :

  1. Jangan memberikan antibiotik tanpa instruksi dokter
  2. Antibiotik tidak diperlukan apabila ISPA yang disebabkan infeksi virus dan diperlukan apabil ISPA disebabkan oleh infeksi bakteri.
  3. Penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat meningkatkan kekebalan terhadap antibiotik tersebut.

Segera periksakan jika :

  • Sesak napas atau napas cepat
  • Napas berbunyi mengi atau seperti merintih
  • Dinding dada/sela-sela iga tanpa tertarik ke dalam bila bernapas
  • Bibir berwarna kebiru-biruan
  • Leher Kaku
  • Kesulitan menelan
  • Muntah terus menerus
  • Tampak sangat lema