PUSKESMAS SAMBENG

Arsip Artikel

PELAKSANAAN BULAN IMUNISASI ANAK NASIONAL DESA KEDUNGWANGI

Kedungwangi- Ibu dan balita antusias ikuti BIAN di balai desa Kedungwangi Kecamatan Sambeng yang dilaksanakan hari Kamis (11-08-2022). Dari jam 8 pagi sudah banyak ibu balita hadir di Balai Desa Kedungwangi. Bidan Desa Kedungwangi Ibu Nurhudawati, Amd. Keb dan Yona Kriesmarhandika S.Kep.Ners dari Puskesmas Sambeng serta Kader Posyandu Desa Kedungwangi ikut membantu dalam pelaksanaan kegiatan ini.Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) melindungi anak dari penyakit - penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Bian adalah pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela serta melengkapi dosis Imunisasi Polio dan DPT-HB-Hib yang terlewat.Manfaat BIAN dapat mencegah kesakitan dan kecacatan akibat : Campak, Rubela, Polio Difteri, Pertusis (batuk rejan), Hepatitis B, Pneumonia (radang paru dan meningitis (radang selaput otak).

Selengkapnya
UPAYA KESEHATAN GIGI SEKOLAH

Usaha Kesehatan Gigi Sekolah (UKGS) adalah upaya kesehatan masyarakat yang ditujukan untuk memelihara, meningkatkan kesehatan gigi dan mulut seluruh peserta didik di sekolah binaan yang ditunjang dengan upaya kesehatan perorangan berupa upaya kuratif bagi individu (peserta didik) yang memerlukan perawatan kesehatan gigi dan mulut. Tim UKGS Puskesmas Sambeng yaitu drg. Rizza Dwi Prasetya dan bu Bidan Nur Hudawati selaku bidan desa Kedungwangi. Kegiatan ini dilaksanakan di RA Perwanida 1 Desa Kedungwangi dan TK Dharmawanita Kedungwangi , Kecamatan Sambeng. (10-8-2022)UKGS (Usaha Kesehatan Gigi Sekolah) merupakan salah satu kegiatan di luar gedung dari Upaya Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut di Puskesmas Sambeng, yang merupakan suatu komponen dari UKS dan merupakan tehnis pelayanan kesehatan gigi dan mulut bagi anak sekolah yang pelaksanaannya disesuaikan dengan kebutuhan tumbuh kembang anak.Salah satu upaya meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut masyarakat adalah Usaha Kesehatan Gigi Sekolah. Usaha Kesehatan Gigi Sekolah (UKGS) merupakan pendidikan kesehatan gigi dan mulut yang terpadu, secara lintas program dan lintas sektoral yang ditujukan untuk masyarakat sekolah dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan serta membentuk perilaku hidup sehat, terutama kesehatan gigi dan mulut.UKGS merupakan bagian integral dari UKS (Usaha Kesehatan Sekolah). Tujuan UKGS adalah untuk memupuk kebiasaan hidup sehat dan mempertinggi derajat kesehatan gigi dan mulut, yang didalamnya mencakup memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan untuk melaksanakan prinsip hidup sehat, serta berperan aktif di dalam usaha peningkatan kesehatan, terutama kesehatan gigi dan mulut di sekolah, di rumah dan di lingkungan masyarakat.

Selengkapnya
PEMERIKSAAN USG DAN KONSULTASI KANDUNGAN PUSKESMAS SAMBENG

PEMERIKSAAN USG DAN KONSULTASI KANDUNGAN PUSKESMAS SAMBENG

Selengkapnya
PEMERIKSAAN USG DAN KONSULTASI KANDUNGAN PUSKESMAS SAMBENG

PEMERIKSAAN USG DAN KONSULTASI KANDUNGAN PUSKESMAS SAMBENG

Selengkapnya
DEKLARASI KAWASAN TANPA ROKOK DI SDN WUDI KECAMATAN SAMBENG

Puskesmas Sambeng mengadakan kegiatan Deklarasi Kawasan Tanpa Rokok (KTR) di berbagai lembaga pendidikan (SD, MI, SMP, MTS, SMA, SMK, MA) se - Kecamatan Sambeng, kegiatan ini dilaksanakan di SDN Wudi Kecamatan Sambeng, Kabupaten Lamongan. (8 Agustus 2022)Bpk. Suyatno, Amd. Keb Staf Puskesmas Sambeng mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) di wilayah kerja Puskesmas Sambeng.Upaya yang dilakukan diantaranya melakukan berbagai kampanye dan edukasi di lingkungan sekolah.

Selengkapnya