DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA

Layanan KB, Rangkaian Kegaiatan Hari Jadi Nasional 2022



Pelayanan KB MKJP Sejuta Akseptor dalam Rangka Hari Keluarga Nasional ke-29 Tahun 2022 Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Lamongan, telah menyelenggarakan Pelayanan KB MOP Pria ( Medis Operasi Pria ) pada Hari Kamis Tanggal 16 Juni 2022 di MOYAN (Mobil Pelayanan) dengan lancar dan baik. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman kantor Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Lamongan.




Kegiatan tersebut melibatkan tenaga Medis dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan yakni Dr. Nur Indra Tsani Husaini bersama asisten kesehatan, akseptor yang dilayani 2 orang dari Kecamatan Lamongan dan Kecamatan Babat. Salam Kb Pria “Sehat Perkasa” , manfaat vasektomi 99 persen efektif untuk mencegah kehamilan, tidak mengurangi kadar hormone serta gairah sex atau aktifitas sex.




Selain melaksanakan pelayanan MOP, hari Rabu Tanggal 22 Juni 2022 melayani pelayanan MOW (Medis Operasi Wanita) yang diselenggarakan di Rumah Sakit “FATIMAH” oleh dr. Rijanto dan diikuti oleh 14 akseptor dengan sukses dan lancer. Adapun manfaat mengikuti KB MOW yaitu perlindungan terhadap terjadinyan kehamilan sangat tinggi, tidak mempengaruhi kehidupan suami istri serta tidak mempengaruhi proses menyusui.