Dinas Peternakan Dan Kesehatan Hewan
-
Giat Sosialisasi Kelembagaan Peternak, Tingkatkan Kelas Kelompok Ternak di Kecamatan Tikung
Posted By
Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan | Dilihat 2x
| Kategori : berita
Dalam rangka meningkatka kesadaran tentang pentingnya kalambagaa
peternak, Disnakeswan Lamongan, dalam hal ini Bidang Pengolahan dan Pemasaran
Hasil Peternakan (P2HP) melaksanakan pembinaan kelembagaan kelompok ternak
Kecamatan Tikung dengan sasaran peserta para peternak di Kecamatan Tikung
bertempat di SMP Islam Ponpes Ulul Albab
Kecamatan Tikung pada kamis (16/3).Dalam kegiatan yang dihadiri Kepala Bidang P2HP serta perwakilan DPRD
Lamongan ini dilakukan sosialisasi prosedur dan syarat penumbuhan/ Pembentukan
Kelompok ternak.Diharapkan melalui kegiatan ini kelompok-kelompok yang dibina
mengetahui prosedur dan syarat penumbuhan/ Pembentukan Kelompok ternak.
Selanjutnya tindak lanjut dari kegiatan ini ialah pendampingan
pembentukan kelompok ternak oleh petugas wilayah.
-
Pelaksanaan Giat Sosialisasi Budidaya Ternak di Desa Sumberagung Kecamatan Modo
Posted By
Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan | Dilihat 1x
| Kategori : berita
Dalam rangka meningkatkan populasi ternak di Desa
Sumberagung Kecamatan Modo, Disnakeswan Lamongan melalui Bidang Budidaya
melaksanakan Sosialisasi Budidaya Ternak di Balai Desa Setempat pada Rabu
(15/3).Dengan diadakannya sosialisasi ini diharapkan dapat
meningkatkan pengetahuan masyarakat peternak setempat tentang pembudidayaan
hewan ternak.
Dalam kegiatan ini hadir Kepala Bidang Budidaya, Kasi
Pembibitan Ternak, Anggota DPRD Lamongan, Camat Modo, serta Kepala Desa
Sumberagung.
-
Pelaksanaan Sosialisasi Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Hewan di Desa Kebalandono Kecamatan Babat.
Posted By
Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan | Dilihat 1x
| Kategori : berita
Antisipasi pada pencegahan dan pengobatan atas sejumlah
penyakit hewan sangatlah penting guna mencegah agar penyakit hewan dapat
ditanggulangi serta dapat ditekan dampaknya secara luas terhadap perekonomian
masyarakat. Oleh karenanya, Disnakeswan Lamongan Melalui Bidang Kesehatan Hewan
melaksanakan Sosialisasi Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Hewan yang bertempat
di Balai Desa Kebalandono Kecamatan babat pada Jum’at (24/3).Dalam Kegiatan ini hadir Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Pejabat
Fungsional Medik Veteriner, serta PJ. Puskeswan Kedungpring.Tujuan diadakannya sosialisasi ini ialah meningkatkan
pengetahuan peternak terhadap penyakit hewan dan manajemen kesehatan hewan utk
meminimalisir kerugian ekonomi peternak akibat kematian ternak, sehingga
peternak mengetahui penanganan dini terhadap penyakit yg sering dijumpai pada
hewan ternak dan manajemen kesehatannya
Kedepannya, sosialisasi serupa akan diadakan di Desa dan
Kecamatan yg lain agar peternak mengetahui penanganan dini terhadap penyakit
hewan yg sering dijumpai.
-
Tingkatkan Kelembagaan dan Manajemen Agribisnis Kelompok Ternak, Disnakeswan Laksanaan Pembinaan di Kecamatan Ngimbang
Posted By
Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan | Dilihat 1x
| Kategori : berita
Dalam rangka peningkatan kelembagaan dan manajemen agribisnis kelompok
ternak, Disnakeswan Lamongan, dalam hal ini Bidang Pengolahan dan Pemasaran
Hasil Peternakan (P2HP) melaksanakan pembinaan kelembagaan kelompok ternak di
kolompok meliputi Kelompok Thoriqussalam Desa Lamongrerejo Kec. Ngimbang,
Kelompok Mekarjaya Desa Ngimbang Kec. Ngimbang pada Senin (13/3).Dalam kegiatan yang dihadiri Kepala Bidang P2HP serta petugas wilayah
Kecamatan Ngimbang ini dilakukan pembenahan kelengkapan buku-buku administrasi
kelompok dan penilaian manajemen agribisnis manajemen kelompok ternak, sehingga
keompok ternak dapat meningkat kelasnya.
Diharapkan melalui kegiatan ini kelompok-kelompok yang dibina dapat meningkat
kelasnya sehingga bisa diikutkan dalam lomba manajemen Agribisnis kelompok
ternak.
Kategori
Postingan Terbaru
Arsip Bulanan
Ikuti Kami