DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN

Arsip Artikel

TANI JAGO DILAN KEMBALI MERAIH INOVASI TOP 99 SINOVIK

Pemkab Lamongan kembali torehkan Prestasi, Inovasi pelayanan publik Pemkab Lamongan melalui inovasi TANI JAGO DILAN layak masuk jajaran elit TOP 99 Inovasi Pelayanan Publik. Secara simbolis Bapak Bupadi Dr. H. Yuhrohnur Efendi, MBA menyarahkan Piagam penghargaan kepada Kepala Dinas Tphp Kabupaten Lamongan. TANI JAGO DILAN itu didasari keinginan untuk membangun daulat jagung dari daerah. Sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara langsung. Merubah mindset petani yang sebelumnya ajeg dengan pertanian konvensional menjadi tantangan tersendiri. Sehingga harus diawali dengan memberikan contoh nyata, membuka kawasan percontohan pertanian jagung modern seluas 100 hektare. Hasilnya, produktivitas jagung di tahun 2015 yang semula 5,8 ton per hektare, naik menjadi 9,75 ton perhektare di 2020. Peningkatan produktivitas ini diikuti melonjaknya produksi dari sebesar 323.550 ton di 2015 menjadi 568. 604 ton pada 2020. Lonjakan produksi ini terutama ditopang tingginya produktivitas kawasan percontohan yang menerapkan Tani Jago. Rata-rata produktivitas di kawasan yang kini mencapai 12 ribu hektare ini mencapai 10,6 ton perhektare.Penerapan Tani Jago ini rupanya sukses meningkatkan produktivitas, lebih efisien dan memberikan keuntungan lebih besar. Sehingga saat ini semakin banyak petani Lamongan yang mengadopsi Tani Jago di sawahnya. TANI JAGO DILAN sukses menembus TOP 99 Inovasi Pelayanan Publik usai menyisihkan 1.689 inovasi yang diajukan ke Kementerian PANRB. Bupati Fadeli juga melakukan presentasi secara langsung dihadapan tim panel independen yang diisi kalangan profesional.

Selengkapnya
MANAJEMENT TANAMAN SEHAT, SEBUAH TROBOSAN BARU DI BIDANG PERTANIAN YANG RAMAH LINGKUNGAN

Kabupaten Lamongan sebagai sentra padi regional dan nasional, Budidaya padi sehat adalah menghasilkan dan menjanjikan, sebagai gambaran beras medium/umum ada di kisaran harga 8.300/kg sedangkan beras premium termasuk kategori beras sehat berkualitas di kisaran harga 9.700/kg. dengantyujuan mewujudkan MTS sebagai “role model” untuk pertanian di era revolusi industri 4.0 yang berbasis pendekatan agro ekologis/ramah lingkungan. kawasan percontohan budidaya manajemen tanaman sehat (kawasan inti : desa besur,sekaran), kecamatan sekaran, karanggeneng, kalitengah,deket, glagah,dan karangbinangun. Tahun 2018 sebelum diterapkan pertanian jagung modern provitas sebesar 7,13 ton/ha di tahun 2020 telah mencapai 7,58 ton/ha rata-rata kabupaten.sedangkan di kawasan inti (desa besur) yang akan dipanen sekarang berdasarkan hasil ubinan produktivitas mencapai 7,86 ton/ha. produk beras sehat dan berkualitas walaupun belum tersertifikasi (dimasukkan dalam prioritas fasilitasi di tahun 2020). Efisiensi budidaya MTS dibandingkan non MTS terutama di pemupukan dan pengendalian hama secara alami.dampak dari pertanian manajemen tanaman sehat di kabupaten lamongan1. peningkatan produksi dan produktivitas padi2. replikasi konsep mts di beberapa wilayah seperti desa-desa di kecamatan sekaran dan kecamatan babat3. tahun 2019 melalui mts pas baper kabupaten lamongan memperoleh penghargaan top 25 kovablik provinsi jawa timur

Selengkapnya
PEMPROV DAN BAZNAS JATIM AKAN SERAP BERAS DARI PENGGILANGAN PADI GUNA KESETABILAN HARGA

Pemprov Jatim akan mengkoordinasikan penyerapan gabah petani dari luar Bulog. Mulai hari minggu 4 april kmren, Pemprov bersama BAZNAS Jatim akan menyerap beras di penggilingan-penggilingan padi."Kita akan mengkoordinasikan untuk bisa membantu penyerapan di luar dari pada Bulog. Jadi Pemprov bersama BAZNAS Provinsi Jawa Timur, mulai hari ini akan menyerap beras yang di penggilingan-penggilingan. Terutama milik Gapoktan supaya harga segera stabil," kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat mengunjungi salah satu penggilingan padi milik Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) Mawar yang ada di Desa Puter, Kecamatan Kembangbahu, Minggu (4/4/2021).

Selengkapnya