BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK

Pembukaan Lamongan Tempo Doeloe Tahun 2023

Pemerintah Kabupaten Lamongan pada tahun 2023 ini kembali menggelar Lamongan Tempo Doeloe. Sama seperti tahun sebelumnya, acara ini digelar di Lapangan Gajah Mada, Jl. Sumargo.

Acara ini diikuti oleh OPD, BUMN/BUMD, ikatan alumni, serta berbagai UMKM dan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 8 sampai 10 Juni 2023.

Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pagelaran Lamongan Tempo Doeloe tahun 2023 ini bertujuan untuk mengangkat dan menunjukkan kebudayaan masyarakat Lamongan yang Megilan.

Acara kemudian dibuka oleh Bupati Yes melalui prosesi pemukulan kentongan, dan kemudian dilanjutkan dengan meninjau stand-stand yang ada bersama jajaran Forkopimda.

Bakesbangpol sendiri berbagi stand dengan Satpol PP. Dalam stand ini dijual berbagai jajanan dan minuman. Para pengunjung yang berminat bisa berkunjung ke stand nomor 49 yang terletak di sebelah kanan panggung.