BAGIAN PENGADAAN BARANG DAN JASA

Kategori informasi

Sosialisasi Penerapan TKDN oleh Cak Mustofa

Pada hari Senin kemarin tanggal 20 Maret 2023 telah sukses dilaksanakan Sosialisasi Penerapan TKDN dalam Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dengan menghadirkan narasumber dari Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia (IAPI) yaitu Bapak Mustofa atau yang biasa dipanggil Cak Mustofa. Dalam sosialisasi ini hadir perwakilan dari 72 OPD di Kabupaten Lamongan. Bertempat di Ruang Rapat Airlangga Gedung Pemkab Lamongan Lantai 3, sosialisasi yang diisi langsung oleh Cak Mustofa ini berlangsung sangat seru dan interaktif.Adapun materi pokok yang dibahas pada sosialisasi ini yaitu :Definisi Produk Dalam Negeri dan Produk Unggulan IndonesiaKetentuan Penggunaan Produk Dalam Negeri dalam Pengadaan Barang/Jasa PemerintahPara pihak yang terlibat dalam Peningkatan Penggunaan Produk Dalam NegeriPenerapan persyaratan Penggunaan Produk Dalam Negeri pada setiap tahapan PBJ PemerintahPraktek pencarian nilai TKDN & BMP pada website Kemenperin : tkdn.kemenperin.go.idDengan terselenggaranya sosialisasi ini, diharapkan para pelaku pengadaan barang/jasa pemerintah di lingkup Kabupaten Lamongan tidak lagi asing dengan Produk Dalam Negeri dan bisa memperhitungkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dengan tepat, sehingga implementasinya dapat berguna bagi kemajuan pembangunan infrastruktur Kabupaten Lamongan.

Selengkapnya
DESK LAYANAN INFORMASI PUBLIK

Untuk memenuhi dan melayani permintaan dan kebutuhan pemohon/ pengguna informasi publik, PPID Pembantu Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Lamongan memberikan layanan langsung melalui desk layanan informasi publik di Kantor Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kabupaten Lamongan di Gedung Pemda Lamongan Lt.4 Jalan Basuki Rahmat No. 2. Selain itu PPID Bagian Pengadaan Barang dan Jasa juga memberikan layanan tidak langsung melalui media antara lain sebagai berikut :Email:bagpbj@lamongankab.go.id Facebook:UKPBJ LamonganInstagram:@ukpbj_lamonganWebsite:www.lamongankab.go.id/bag-pbj

Selengkapnya
Kabupaten Lamongan Berkomitmen Dengan JATIM BEJO

Kabupaten Lamongan telah menyatakan komitmen untuk pemanfaatan Jatim Bejo. Dengan komitmen ini diharapkan bisa membantu pertumbuhan perekonomian khususnya UKM.Jatim Bejo merupakan upaya internalisasi yang terintegrasi terhadap perubahan budaya kerja menuju digitalisasi proses pengadaan barang/jasa dengan cara optimalisasi pemanfaatan e-marketplace dalam bentuk toko daring untuk pengadaan barang/jasa pemerintah di Provinsi Jatim. Program ini sebagai upaya peningkatan peran serta pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan transparansi, akuntabilitas pengadaan barang/jasa. (sumber iNews)

Selengkapnya